Hi Geng Goers! Siapa nih yang kangen liburan sambil melihat satwa lucu dan unik? Pada Goers Ngopi episode 3 kali ini, Mbak Novi bakal jalan-jalan virtual menjelajahi Faunaland Ancol yang dipandu oleh Mbak Eci sebagai Senior Keeper Primates & Mix Species Faunaland. Faunaland Ancol sendiri memiliki beragam jenis satwa unik lho! Jika Geng Goers berkunjung, kalian bisa merasakan suasana mini zoo dengan tema Papua yang keren banget tentunya.

NGOPI #03 Goers x Faunaland Ancol
NGOPI #03 Goers x Faunaland Ancol

Penasaran kan? Kita simak yuk keseruan virtual tour di Faunaland Ancol.

Kenalan Yuk Sama Otong!

Geng Goers udah pernah liat Siamang albino belum? Kalau belum, kita kenalan sama Otong, siamang albino satu-satunya di dunia. Keren banget ya! Warna bulunya yang kekuningan bikin Otong jadi beda dengan Siamang lainnya. Tidak cuma itu, Faunaland Ancol juga memiliki primata unik lainnya seperti Monyet ekor panjang albino dan Bekantan.

[metaslider id=7052]

Satwa apa yang ga pernah pulang kampung?

Yup, jawabannya kura-kura! Karena dia selalu bawa rumahnya Hehehe. Faunaland Ancol juga memiliki berbagai jenis kura-kura yang jarang kamu temui. Ada Kura-kura Alligator Snapping Turtle yang bisa hidup di air dan memiliki cangkang berduri seperti buah durian. Kita juga bisa melihat kura-kura darat jenis Aldabra yang usianya sudah tua tapi masih eksis hihi.

[metaslider id=7057]

Foto-foto dan Interaksi Sama Burung Cantik

Koleksi burung di Faunaland Ancol juga ngga kalah lengkap dan beragam loh! Geng Goers dapat menjelajahi area yang dipenuhi dengan burung-burung cantik yang bisa diajak berinteraksi langsung dan foto bareng. Sekadar info, Geng Goers harus berhati-hati ya ketika berinteraksi dengan burung yang ada. Jangan sampai burungnya merasa terganggu, nanti diganggu balik loh hihihi. Ga cuma foto-foto, Geng Goers juga dapat menyaksikan atraksi Bird Show yang kece banget tentunya, paket lengkap banget kan!

[metaslider id=7060]

Masih banyak koleksi satwa Faunaland Ancol yang belum kita kenalin ke Geng Goers di blog ini. Untuk Geng Goers yang kelewatan virtual tour di Faunaland Ancol, bisa banget nonton keseruannya di IGTV Goers Ngopi Episode 3.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Goers (@goersapp)

Gimana? Makin ga sabar kan buat berkunjung kec faunaland selepas PPKM nanti? Geng Goers yang ingin datang langsung ke Faunaland Ancol harap bersabar ya. Pada masa PPKM ini, Faunaland Ancol harus tutup sementara dulu nih. Jadi sambil menunggu Faunaland Ancol beroperasi, Geng Goers jangan lupa jaga kesehatan, ikut program vaksin, kalau masa PPKM sudah berakhir, baru deh Geng Goers bisa berkunjung ke Faunaland Ancol bareng teman dan keluarga.

Eits kalau Geng Goers ketinggalan seri Ngopi #1 dan #2 bisa langsung berkunjung ke :

Write A Comment