Halo #GengGoers! Jumpa lagi dengan Goers. Pada kesempatan kali ini, Goers akan coba bahas hal-hal ringan dan pastinya seru buat nemenin puasa kamu hari ini. Kira-kira ada yang udah tau belum bakal bahas apa? Daripada penasaran, mending lanjutin bacanya sampai selesai ya.

Jadi, pembahasan kali ini seputar kebiasaan dulu vs sekarang yang berkaitan dengan teknologi dan semua orang pasti pernah merasakan atau melewatkan momen itu dan tanpa disadari kini semuanya sudah berbeda.

Beli tiket

Siapa yang dulu antre berdesakan buat beli tiket konser band atau penyanyi favorit kamu? Berdiri lama, capek, udah gitu belum tentu bisa dapetin tiketnya karena keburu sold out. Udah effort tapi gak dapet. Huh, rasanya nyebelin banget kan. Gak cuma tiket konser, tapi berbagai tiket entertain lainnya seperti nonton bioskop atau masuk ke taman rekreasi. Jaman dulu kita mesti banget antre sebelum bersenang-senang. Ibaratnya “berakit-rakit dahulu berenang-renang ke tepian. Bersakit-sakit dahulu, bersenang-senang kemudian”.

Tapi, sadar gak sih? Sekarang kita bisa pesan tiket konser, bioskop, tempat rekreasi dan yang lainnya dari manapun dan kapanpun hanya dengan menggunakan handphone. Bersyukur banget ya sama kemajuan teknologi saat ini. Karena semua pihak merasakan keuntungannya, baik para konsumen, penyelenggara event maupun venue owner.

Goers yang juga startup di bidang teknologi memaksimalkan sistem yang mereka punya dengan teknologi canggih untuk memberikan kemudahan bagi para konsumen, penyelenggara event dan juga venue owner. Kamu bisa beli tiket melalui aplikasi ataupun website Goers. Selain itu, para penyelenggara event dan venue owner yang ingin mengoptimalkan penjualan melalui website sendiri, bisa banget lho menggunakan sistem Goers Experience Manager di dalamnya.

Dengan beli tiket melalui aplikasi dan website Goers ataupun website event dan venue yang menggunakan sistem Goers Experience Manager, itu artinya para konsumen gak perlu capek antre berdesakan dan terhindar dari kemungkinan tertular COVID-19 karena kerumunan. Hemat waktu, tenaga dan tetap aman bukan?

Di samping itu, penyelenggara event dan venue owner juga tetap bisa berjualan dengan aman dan bertanggung jawab lho dengan mematuhi aturan pemerintah untuk menjaga jarak. Karena dengan sistem online yang terintegrasi, tidak akan melibatkan kontak fisik antara konsumen dan juga petugas.

Dengan Goers Experience Manager, semua pihak kebagian untungnya deh!

Bayar tiket
Gambar 1. Ilustrasi Pembayaran

Kalau dulu beli ini itu cuma bisa bayar pakai cash, kartu debit atau kredit aja. Sekarang udah banyak banget metode pembayaran! Begitu halnya kalau kamu beli tiket melalui Goers. Kamu bisa pilih berbagai jenis pembayaran, seperti melalui bank transfer, QRis, berbagai jenis e-wallet, dan juga pembayaran melalui minimarket.

Selain mudah dan cepat, transaksi atau pembayaran yang banyak jenisnya ini bisa juga meminimalisir penularan COVID-19 lho, karena kamu tidak pakai cash atau kartu untuk membayar. Kalau istilah sekarang tuh cashless atau contactless payment. Jadi, tidak melakukan kontak fisik dengan perantara alat pembayaran dan juga petugas.

Kamu happy, kesenangan menanti!

Bentuk tiket
Gambar 2. Ilustrasi Tiket

Kamu pasti tau dan pernah ngerasain berbagai jenis tiket fisik yang terbuat dari kertas, yup seperti gambar di atas. Kamu juga pasti pernah kan panik karena lupa naro tiketnya di mana? Hayo ngaku! Hahaha. Tapi sekarang gak perlu ribet lagi kayak dulu, buat nyimpen tiket supaya gak hilang dan rusak.

Karena sistem yang sudah canggih dan terintegrasi, pemesanan tiket melalui Goers akan mendapatkan tiket digital dalam bentuk barcode yang akan dikirimkan melalui email yang didaftarkan. Jika ingin masuk ke suatu tempat, kamu hanya perlu scan barcode yang terdapat dalam tiket digital.

Praktis banget kan? Udah gitu gak pake bersentuhan! 

Baca juga Aplikasi Goers: Cari Semua Aktivitas yang Kamu Inginkan!

Nah, itu dia beberapa kebiasaan dulu vs sekarang yang udah banyak banget mengalami perubahan seiring dengan perkembangan teknologi yang semakin canggih. Bersyukur banget ya kita semua! Terlebih ada Goers, platform marketplace pembelian tiket dan Goers Experience Manager, solusi digital manajemen tempat maupun event yang keduanya menawarkan kemudahan bagi banyak orang. Konsumen, penyelenggara event dan juga venue owner.

Jangan lupa kunjungi website kami di Goersapp untuk pembelian tiket dan GEM untuk solusi digital manajemen tempat maupun event kamu.

Write A Comment