Tempat wisata Jakarta paling recommended buat liburan? Emang ada?

Ada dong! Sekarang di Jakarta ada banyak banget tempat wisata yang bagus-bagus buat kamu healing pas libur.

Buat tau rekomendasi tempat wisatanya, simak di bawah ini ya!

Tempat Wisata Jakarta

Terkenal sebagai Kota Metropolitan yang dipenuhi dengan gedung tinggi, bukan berarti Jakarta nggak punya tempat wisata. Nyatanya, sekarang ada banyak tempat wisata yang bisa dikunjungi di Jakarta. Dari wisata alam, sejarah, sampai edukasi, semuanya ada.

Biar nggak penasaran, ini dia rekomendasi wisata Jakarta terfavorit yang bisa kamu kunjungi!

Tempat Wisata Jakarta, Asiknya Wisata Alam

Hutan Kota GBK

Tempat wisata jakarta - Hutan Kota GBK

Hutan Kota GBK merupakan wisata Jakarta berupa taman outdoor, tempat kamu bisa hirup udara sejuk dan melepas stress. Kamu juga bisa nikmati pemandangan hijaunya rumput dan pepohonan serta langit yang cantik sambil berpiknik. Kalau mau ke sini saat sepi, direkomendasikan datangnya pas sesi pagi ya!

Harga Tiket Masuk: Gratis

Jam Operasional: Selasa-Minggu, Sesi Pagi: 06.00-10.00 WIB dan Sesi Sore: 15.00-18.00

Lokasi: Pintu Tujuh Senayan/GBK, Jl. Jenderal Sudirman, Gelora, Kota Jakarta Pusat

Taman Wisata Alam Angke Kapuk

Tempat wisata jakarta - Taman wisata alam angke kapuk

Taman Wisata Alam (TWA) Angke Kapuk merupakan area konservasi alam tanaman mangrove yang juga dimanfaatkan untuk pariwisata dan rekreasi alam. Di sini kamu bisa foto-foto, naik perahu menyusuri kawasan hutan bakau, sampai belajar menanam mangrove!

Harga Tiket Masuk:*

Dewasa: Rp 30.000 (Weekday), Rp 35.000 (Weekend)

Anak-anak: Rp 15.000 (Weekday), Rp 20.000 (Weekend)

Jam Operasional: Senin-Jumat: 08.00-17.30 WIB, Sabtu-Minggu: 07.00-17.30 WIB

Lokasi: Kamal Muara, Kecamatan Penjaringan, Kota Jakarta Utara

Allianz Ecopark Ancol

Tempat wisata alam jakarta- Allianx ecopark ancol

Ecopark Ancol merupakan kawasan yang jadi sarana rekreasi edutainment dan adventure. Ada empat zona di ecopark ini, yaitu Eco Care, Eco Nature, Eco Art, dan Eco Energy. Di sini kamu bisa mengeksplor botani sambil bermain, sampai belajar soal pemanfaatan energi yang tepat. Selain itu, juga ada banyak wahana yang bisa kamu mainkan seperti sepeda air bebek.

Harga Tiket Masuk: Rp 25.000-Rp 35.000 (Tergantung wahana)

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 06.00-17.00 WIB

Lokasi: Jl. Lodan Timur No. 7, Ancol, Kecamatan Pademangan, Kota Jakarta Utara

Setu Babakan

Jam buka setu babakan jakarta

Bersantai di pinggir danau sambil belajar budaya Betawi? Bisa banget kamu lakuin di Setu Babakan! Jadi wisata Jakarta favorit, di sini kamu bisa berwisata budaya di Perkampungan Budaya Betawi. Kamu juga bisa wisata agro dan main wahana-wahana air yang seru di wisata air.

Harga Tiket Masuk: Gratis

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 07:00-23.00 WIB

Lokasi: Jl. RM. Kahfi II, Srengseng Sawah, Jagakarsa, Kota Jakarta Selatan

Taman Situ Lembang

Alamat Taman Situ Lembang Jakarta

Taman Situ Lembang termasuk dalam ruang terbuka biru yang terletak di kawasan elit, Menteng. Keunikan dari taman ini adalah adanya danau buatan di tengah-tengah taman. Dulunya danau tersebut merupakan waduk di zaman Belanda. Kamu bisa memancing gratis di danau tersebut, lho!

Harga Tiket Masuk: Gratis

Jam Operasional: 24 jam

Lokasi: Jl. Lembang Terusan No. D-59, Menteng, Kecamatan Menteng, Kota Jakarta Pusat

CIBIS Park

Lokasi CIBIS Park

CIBIS Park jadi wisata Jakarta yang lagi hits sekarang di Jaksel, nih. Awalnya tempat ini akan dijadikan gedung perkantoran, tapi akhirnya dialihkan jadi area publik. Di sini, kamu bisa memberi makan ikan di danau buatan atau hanya sekadar bersantai menikmati pemandangan.

Harga Tiket Masuk: Gratis

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 08.00-22.00 WIB

Lokasi: Jl. TB Simatupang No. 2, Cilandak Timur, Pasar Minggu, Kota Jakarta Selatan

Taman Margasatwa Ragunan

Jam tutup Taman Margasatwa Ragunan

Taman Margasatwa Ragunan jadi pilihan favorit warga Jakarta untuk mengajak anak atau sanak keluarga liburan karena jaraknya dekat dan murah. Di sini kamu bisa eksplor berbagai tempat menarik seperti Pusat Primata Schmutzer, Taman Satwa Anak, sampai menonton Pentas Satwa.

Harga Tiket Masuk: Dewasa: Rp 4.000, Anak-Anak: Rp 3.000

Jam Operasional: Selasa-Minggu, pukul 07.00-16.00 WIB

Lokasi: Jl. Harsono RM.. No. 1, Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan

Faunaland Ancol

Harga tiket murah faunaland ancol

Selain ke Ragunan, kamu juga bisa ke kebun binatang di Ancol, yaitu Faunaland! Di sini kamu bisa melihat banyak satwa unik seperti singa putih, kura-kura aldabra, landak albino, kuda mini, dan berbagai primata. Nggak hanya itu aja, kamu juga bisa kasih makan singa putih sampai menunggangi kuda poni.

Harga Tiket Masuk: Weekday: Rp 80.000, Weekend: Rp 90.000

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 09.00-16.00 WIB

Lokasi: Ecovention Building – Ecopark, Jl. Lodan Raya, Ancol, Kecamatan Pademangan, Kota Jakarta Utara

Tempat Wisata Jakarta, Rekomendasi Cafe-Cafe Lucu dan Enak

Mandira’s Garden

Cafe lucu jakarta - mandiras garden

Mandira’s Garden merupakan restoran yang menawarkan makanan organik yang diambil langsung dari kebun mereka sendiri. Tempat ini juga vibe-nya seperti di film Ghibli dengan pepohonan rindang dan kebun cantik yang penuh bunga. Di sini kamu juga bisa belanja hasil panen dan pasta homemade!

Harga Makanan: Rp 30.000-Rp 70.000-an

Jam Operasional: Senin-Jumat: 11.00-20.00 WIB, Sabtu-Minggu: 08.00-17.00 WIB

Lokasi: Jl. Kemang Timur Raya no. 55, Kecamatan Mampang Prapatan, Kota Jakarta Selatan

C for Cupcakes & Coffee

Cafe lucu jakarta C for Cupcakes and coffee

C for Cupcakes & Coffee jadi wisata Jakarta favorit bagi yang cari kafe lucu dan Instagramable. Makanannya juga punya bentuk yang gemesin, seperti bentuk anjing bulldog, landak, kelinci, dan masih banyak lagi. Di sini kamu bisa cobain Bulldog Mousse Cake, Rabbit Pie, Doggy Onsen, dan lain-lain.

Harga Makanan: Rp 30.000-Rp 100.000-an

Jam Operasional:*

Setiap hari

Pluit: 08.00-20.00 WIB (Weekday), 08.00-21.00 WIB (Weekend)

Karawaci: 08.00-21.00 WIB

Lokasi: 

  • Jl. Pluit Karang Utara No. 52, Kecamatan Penjaringan, Kota Jakarta Utara
  • Ruko New Asia, Jl. Taman Permata, No. 160, Karawaci, Kabupaten Tangerang

Fried Club

Harga menu di Freid club

Fried Club juga jadi kafe Jaksel yang lagi hits. Di sini, kamu bisa hangout maupun nugas, atau foto-foto, karena tempatnya luas dan Instagramable. Menunya juga unik-unik dan affordable, kayak The Spicy Andy’s, The Buldakz, Peageon Freeze, Cherry Galore, dan masih banyak lagi.

Harga Makanan: Rp 20.000-Rp 60.000-an

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 07.00-22.30 WIB

Lokasi: Komplek Wijaya Grand Centre, Kecamatan Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan

Dessert Darlings

review makanan di dessert darlings

Kafe dengan konsep cute selanjutnya ada Dessert Darlings. Dekor ruangan kafe ini super cute dan didominasi dengan warna pink serta hiasan bunga. Menu andalan di sini adalah dessert box-nya yang punya banyak rasa, seperti Cadbury Pudding, Dark Choco Pudding, dan masih banyak lagi.

Harga Makanan: Rp 20.000-Rp 100.000-an

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 10.00-21.00 WIB

Lokasi: Jl. Moch. Kahfi II, No. 42, Kecamatan Jagakarsa, Kota Jakarta Selatan

Kedai Kopi Kuno

Kedai kopu kuno

Ada lagi nih kafe lucu dengan konsep yang unik banget, namanya Kedai Kopi Kuno. Kafe ini mengusung konsep vintage gaming, jadi kamu bisa lihat dekornya yang dipenuhi sama mesin game jadul, tv analog, dan lain-lain.

Harga Makanan: Rp 15.000-Rp 26.000

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 18.00-02.00/03.00 WIB

Lokasi: Latumenten VI, Gg. 2 No. 9, Jelambar, Kecamatan Grogol Petamburan, Kota Jakarta Barat

Wisata Jakarta, Gudangnya Wisata Edukasi Sejarah

Museum Jenderal Besar A.H Nasution

Alamat Museum Jenderal A.H Nasution

Museum ini merupakan rumah pribadi dari Jenderal Besar Nasution. Rumah ini menjadi saksi bisu dari peristiwa 1 Oktober 1965. Kamu bisa menelusuri kejadian tersebut dengan adanya diorama penyerangan di kamar tidur dan saat A.H Nasution mencoba kabur. Bahkan lubang bekas tembakan peluru juga masih ada, lho!

Harga Tiket Masuk: Gratis

Jam Operasional: Selasa-Minggu, pukul 09.00-16.00 WIB

Lokasi: Jl. Teuku Umar No. 40, Gondangdia, Kecamatan Menteng, Kota Jakarta Pusat

Museum Fatahillah/Museum Sejarah Jakarta

Harga tiket Museum Fatahillah

Wisata Jakarta gak lengkap kalau nggak ke museum yang satu ini. Menjadi ikon dari Kawasan Kota Tua, bangunan ini dulunya adalah balai kota Pemerintah Belanda. Di sini kamu bisa lihat koleksi peninggalan Belanda zaman dulu seperti perabotan rumah tangga, senjata, buku-buku, sampai penjara bawah tanah.

Harga Tiket Masuk: Rp 5.000 (Dewasa), Rp 3.000 (Mahasiswa), Rp 2.000 (Anak-Anak)

Jam Operasional: Selasa-Minggu, pukul 09.00-15.00 WIB

Lokasi: Taman Fatahillah No. 1, Pinangsia, Kecamatan Taman Sari, Kota Jakarta Barat

Museum Nasional Indonesia/Museum Gajah

Jam oprasional Museum Nasional Indonesia/ Museum Gajah

Nggak cuma Museum Fatahillah aja, Museum Nasional Indonesia juga jadi salah satu museum tertua yang telah berdiri dari zaman Belanda. Setidaknya ada kurang lebih 190 ribu benda sejarah di sini. Ada dua gedung di sini, Gedung A untuk ruang pamer dan wahana Imersifa, sedangkan Gedung B untuk arca.

Harga Tiket Masuk: Rp 15.000 (Dewasa), Rp 7.500 (Anak-Anak)

Jam Operasional: Selasa-Minggu, pukul 08.00-16.00 WIB (Tutup pada libur nasional keagamaan)

Lokasi: Jl. Merdeka Barat No. 12, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat

Gedung Joang ‘45

alamat gedung joang 45

Bangunan bersejarah lainnya di Jakarta ada Gedung Joang ‘45. Bangunan menyimpan banyak kenangan tentang perjuangan pemuda Indonesia di era penjajahan. Di sini kamu bisa melihat diorama perjuangan para pemuda agar Indonesia bisa merdeka, serta melihat peninggalan zaman dulu seperti seragam tentara pelajar.

Harga Tiket Masuk: Rp 2.000 (Pelajar), Rp 3.000 (Mahasiswa), Rp 5.000 (Dewasa)

Jam Operasional: Selasa-Minggu, pukul 09.00-15.00 WIB

Lokasi: Jl. Menteng Raya No. 31, Kebon Sirih, Kecamatan Menteng, Kota Jakarta Pusat

Tugu Proklamasi

letak tugu proklamasi indonesia

Tugu Proklamasi/Monumen Proklamasi merupakan bangunan yang didirikan untuk memperingati proklamasi kemerdekaan Indonesia. Selain ada bangunan tugu, di sini juga ada patung Soekarno & Hatta berukuran besar. Di sini kamu bisa melihat tugu bersejarah, olahraga, atau sekadar bersantai di taman.

Harga Tiket Masuk: Gratis

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 06.00-21.00 WIB

Lokasi: Jl. Proklamasi No. 10, Pegangsaan, Kecamatan Menteng, Kota Jakarta Pusat

Tempat Wisata Jakarta yang Ramah Anak

Jakarta Escape Citypark

wisata anak di jakarta escape citypark

Jakarta Escape merupakan taman hijau yang dilengkapi banyak fasilitas, cocok untuk yang ingin refreshing. Tempat ini juga merupakan kawasan yang ramah anak. Di sini, anak-anak bisa mencoba memberi makan satwa di Hutan Bambu, berenang, belajar memanah dan menembak, sampai jajan di Sunday Market.

Harga Tiket Masuk: Rp 25.000

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 08.00-20.00 WIB

Lokasi: Jl. Mabes 2 No. 5, Jatimurni, Kecamatan Pondok Melati, Kota Bekasi

Pororo Park Indonesia

prororo park indonesia wisata anak

Pororo Park kini hadir di Indonesia! Taman bermain ini jadi wisata Jakarta yang paling diminati sekarang ini. Di sini anak akan diajak untuk menjelajah dan berinteraksi lewat pengalaman bermain dan belajar yang menyenangkan. Ada lebih dari sepuluh area bermain di sini, di antaranya Poby’s Fishing, Loopy’s Kitchen House, Pororo Express Train, dan masih banyak lagi.

Harga Tiket Masuk: Rp 220.000 (Weekday), Rp 270.000 (Weekend)

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 10.00-22.00 WIB

Lokasi: Street Gallery Pondok Indah Mall, Pondok Pinang, Kecamatan Kebayoran Lama, Kota Jakarta Selatan

Buumi Playscape

tempat bermain anak jakarta - Buumi Playscape

Buumi Playscape adalah arena bermain anak bernuansa sensory play. Tempat ini menawarkan berbagai macam permainan, aktivitas, dan juga kelas. Di sini anak-anak bisa bermain perosotan dan mandi bola, trampoline, lorong panjat, dan masih banyak lagi. 

Yuk, nikmati semua wahana seru yang ada di Buumi Playscape dengan beli tiketnya di Goersapp!

Harga Tiket Masuk: Rp 195.000 (Weekday), Rp 225.000 (Weekend)

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 10.00-21.00 WIB

Lokasi: Pacific Place Mall, Level 3 Unit 98, SCBD, Jl. Jenderal Sudirman, Kota Jakarta Selatan

Urban Forest

tempat bermain anak dan keluarga uran forest cipete

Urban Forest memang lagi jadi tempat nongkrong hits di Jakarta. Soalnya, tempat ini punya konsep kebun yang sejuk dan menenangkan. Selain banyak tenant makanan dan tempat untuk bersantai, Urban Forest juga punya playground yang cocok untuk tempat main anak.

Harga Tiket Masuk: Gratis

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 07.00-22.00 WIB

Lokasi: Jl. RS Fatmawati Raya No. 45, Cilandak Barat, Kecamatan Cilandak, Kota Jakarta Selatan

Taman Mini Indonesia Indah (TMII)

harga tiket masuk tmii

Baru selesai dipugar, Taman Mini Indonesia Indah jadi tempat wisata Jakarta favorit warga sekarang ini. Tempat ini juga jadi wisata yang ramah anak, di mana anak-anak bisa bermain dengan puas dan aman. Ada banyak wahana rekreasi dan permainan seru di sini, seperti Keong Mas, Kereta Gantung, Dancing Fountain, dan masih banyak lagi.

Kamu bisa nikmati keseruan mengeksplor TMII dengan beli tiketnya paling murah di Goersapp! Cek sosmed dan blog Goers juga untuk dapatin voucher potongan harganya ya!

Harga Tiket Masuk: Rp 25.000

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 06.00-20.00 WIB

Lokasi: Jl. Raya Taman Mini, Ceger, Kecamatan Cipayung, Kota Jakarta Timur

Itu dia rekomendasi wisata Jakarta yang seru buat kamu kunjungi saat libur! 

Temukan experience baru dengan penawaran harga tiket wisata terbaik dan rekomendasi tempat menarik lainnya di Instagram @goersapp dan aplikasi Goers.  Jangan lupa di follow IG Goers dan segera download app-nya ya!

Ingin event dan tempat wisata mu muncul di blog, social media dan aplikasi Goers? Serta mendapat jangkauan luas karena diakses banyak orang dengan sistem tiket online tervalidasi yang dihadirkan oleh Goers ?

Menarik Bukan ? Dapatkan semua itu dan penawaran menarik lainnya Goersapp.

Ingin Acara atau Bisnis Wisata Mu Dipublikasikan di Blog GOERS?

Write A Comment