Jogja jadi pilihan yang tepat buat kamu yang ingin short escape. Biar liburannya gak cuma ke Malioboro aja, simak rekomendasi tempat wisata terbaik di Jogja berikut ini, yuk!

Wisata Jogja

Kota Jogja udah jadi pilihan alternatif semua orang kalau ingin liburan ke luar kota dengan budget yang nggak terlalu besar. Selain karena semua harga makanan dan barang di sana murah-murah, Jogja juga punya tempat wisata yang lengkap banget.

Mau itu wisata alam, tempat hiburan modern, sampai wisata kuliner, semuanya ada di Jogja. Berikut ini ada rekomendasi tempat wisata Jogja terbaik dan terhits di kalangan wisatawan yang harus masuk ke itinerary kamu! Yuk, simak!

Wisata Jogja – Indahnya Alam di Jogja, Nggak Bisa Terlupakan!

Pantai Nglambor

Wisata Jogja - Pantai Nglambor

Wisata pantai ini berada di bagian selatan Gunung Kidul, tepatnya di antara Pantai Siung dan Pantai Jogan. Pantai ini punya air yang jernih banget dan terumbu karang di dasar laut yang cantik-cantik. Makanya kamu bisa banget snorkeling di pantai yang jadi destinasi wisata Jogja terhits ini.

Harga Tiket Masuk: Rp 10.000

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 07.00-17.00 WIB

Lokasi: Dusun Ngandong, Desa Purwodadi, Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunung Kidul

Sungai Mudal

Wisata Alam Jogja - Sungai Mudal

Sungai Mudal merupakan tempat wisata berupa sumber mata air yang terletak di Pegunungan Menoreh. Oleh karena itu, tempat ini memiliki suasana yang sejuk dan udara yang segar. Di sini, kamu bisa berenang di kolam aliran mata airnya, berkemah, atau bermain flying fox.

Harga Tiket Masuk: Rp 10.000

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 08.30-15.15 WIB

Lokasi: Dusun Banyuganti, Desa Jatimulyo, Kecamatan Girimulyo, Kabupaten Kulonprogo

Candi Prambanan

Wisata Candi Prambanan

Kurang afdal rasanya ke Jogja kalo nggak ke tempat wisata Jogja yang paling populer, yaitu Candi Prambanan. Menjadi candi Hindu terbesar di Indonesia, Candi Prambanan terdiri dari halaman luar dan tiga pelataran. Di sini kamu bisa ke candi-candi kecil lain, taman-taman, penangkaran rusa, sampai Museum Prambanan.

Harga Tiket Masuk: Wisatawan Nusantara Dewasa: Rp 50.000, Anak: Rp 25.0000

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 06.30-17.00 WIB

Lokasi: Jl. Raya Solo-Yogyakarta No. 16, Kranggan, Bokoharjo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman

Taman Sari

Tman Sari Jogja

Taman Sari Yogyakarta termasuk bagian dari keraton Yogyakarta, yang dulunya merupakan taman air milik keluarga keraton sekaligus tempat mandi para sultan. Walaupun bangunannya udah nggak utuh lagi, tetapi sisa-sisa bangunan ini masih menarik minat wisatawan lho, karena tampilannya yang cantik.

Harga Tiket Masuk: Rp 15.000 (Dewasa), Rp 10.000 (Anak-Anak)

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 09.00-15.00 WIB

Lokasi: Patehan, Kraton, Kota Yogyakarta

Puncak Kebun Buah Mangunan

Puncak Kebun Buah Mangunan

Puncak Kebun Buah Mangunan terkenal sebagai spot Negeri di Atas Awan. Ini karena letaknya yang berada di ketinggian 150-400 mdpl, sehingga banyak kumpulan kabut putih yang terlihat seperti awan. Di sini, kamu bisa menikmati pemandangan sunrise/sunset serta mengambil buah langsung dari pohonnya!

Harga Tiket Masuk: Rp 5.000 (Weekday), Rp 6.000 (Weekend)

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 05.00-18.00 WIB

Lokasi:  Jl. Imogiri – Dlingo, Sukorame, Mangunan, Kecamatan Dlingo, Kabupaten Bantul

Karang Pramuka

Karang Pramuka Jogja

Karang Pramuka sebenarnya merupakan sebuah Bumi Perkemahan yang menjadi tempat outbond dan rekreasi. Di sini terdapat lapangan luas dengan pemandangan yang cantik dan asri. Selain menikmati pemandangan dan berfoto, kamu juga bisa main skuter yang disewakan lho!

Harga Tiket Masuk: Gratis. Hanya bayar tiket parkir

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 06.00-17.00 WIB

Lokasi: Gang Petruk Kaliurang Timur, Kaliurang, Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman

Ledok Sambi

Wisata Alam Ledok Sambi

Ledok Sambi merupakan destinasi wisata Jogja yang menyuguhkan pemandangan gunung berapi aktif dengan taman alam yang dikelilingi sawah hijau. Banyak kegiatan yang bisa kamu lakukan di sini nih, mulai dari main air di sungai, piknik, outbond, sampai dengan camping!

Harga Tiket Masuk: Gratis. Hanya perlu bayar tarif parkir, motor Rp 3.000 dan mobil Rp 5.000

Jam Operasional: Setiap hari, 08.00-17.00 WIB

Lokasi: Jl. Kaliurang KM 19 No. 2, Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman

Bukit Pengilon

Bukit Pengilon Jogja

Wisata yang satu ini adalah bukit asri kehijauan dengan lokasi yang cukup terpencil sehingga suasananya tenang. Bukit hijau ini berada di ketinggian yang langsung dibelah dengan hamparan laut. Jadi, pengunjung bisa menikmati keindahan bukit dan juga laut secara bersamaan. Selain itu, kamu juga bisa camping di sini, lho!

Harga Tiket Masuk: Rp 5.000

Jam Operasional: 24 jam

Lokasi: Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, DIY

Pantai Midodaren

Wisata Pantai midodarn Gunung Kidul

Wisata alam yang satu ini letaknya ada di tepian wilayah Gunung Kidul. Pantai ini memiliki pasir yang lembut dan air laut yang jernih. Di Pantai Midodaren kamu bisa mencoba beberapa wahana permainan, bermain ayunan di pinggir pantai, sampai dengan berkemah.

Harga Tiket Masuk: Rp 5.000

Jam Operasional: 24 jam

Lokasi:  Desa Besuki, Kecamatan Besuki, Kabupaten Tulungagung

Wisata Jogja – Kota Pelajar dengan Beragam Pilihan Tempat Seru

Jogja Bay Waterpark (Waterboom Jogja)

Harga Tiket Jogja Bay Waterpark (Waterboom Jogja)

Jogja Bay Waterpark atau Waterboom Jogja merupakan salah satu waterpark terbesar di Asia Tenggara. Nggak nanggung-nanggung, di sini ada banyak wahana permainan yang seru banget, di antaranya adalah Ziggy Giant Barrels, Memo Racer, Brand Boomeranggo, Volcano Coaster, dan masih banyak lagi. Nggak heran kalau Jogja Bay Waterpark jadi tempat wisata Jogja terhits saat ini!

Harga Tiket Masuk: Rp 45.000 (Weekday), Rp 55.000 (Weekend)

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 09.00-15.00 WIB

Lokasi: Maguwoharjo, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman

Studio Alam Gamplong

Studio Alam Gamplong

Studio Alam Gamplong merupakan objek wisata yang dijuluki mini Hollywood karena desain bangunannya yang unik dan cocok untuk spot berfoto. Tempat ini juga pernah digunakan untuk syuting film Habibie & Ainun serta Bumi Manusia. 

Harga Tiket Masuk: Gratis

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 09.00-17.00 WIB

Lokasi: Gamplong 1, Sumberrahayu, Kecamatan Moyudan, Kabupaten Sleman

Alun-Alun Kidul

Alun-Alun Kidul Jogjakarta

Alun-Alun Kidul Yogyakarta atau Alkid, merupakan alun-alun bagian selatan Jogja yang juga menjadi halaman belakang dari Keraton Kesultanan Yogyakarta. Ciri khas dari alun-alun ini adalah adanya dua pohon beringin yang ada di tengah alun-alun. Tempat ini menjadi tempat publik dan selalu ramai oleh orang, baik wisatawan maupun masyarakat.

Harga Tiket Masuk: Gratis

Jam Operasional: 24 jam

Lokasi: Patehan, Kraton, Kota Yogyakarta 

Jogja Pasar Raya

Jogja Pasar Raya ini merupakan sebuah toko dengan konsep mini department store. Tempat ini menyediakan tiga kategori produk, yaitu produk fashion seperti baju dan sepatu, kemudian home & living seperti dekorasi rumah, dan food & beverages yang berupa makanan dan minuman khas Jogja. Jogja Pasar Raya jadi destinasi wisata Jogja yang wajib banget kamu datangi!

Harga Tiket Masuk: –

Jam Operasional: Senin-Kamis: 09.00-22.00 WIB, Jumat: 08.00-23.00 WIB, Sabtu: 07.00-23.00 WIB, Minggu: 07.00-22.00 WIB

Lokasi: Jl. Malioboro No. 39, Sosromenduran, Gedong Tengen, Kota Yogyakarta

Obelix Village

harga tiket masuk obelix village

Selalu ada tempat wisata menarik di Jogja, salah satunya adalah Obelix Village. Secara umum, tempat ini merupakan destinasi wisata untuk keluarga dengan nuansa pedesaan yang asri. Ada banyak spot seru di sini, seperti Flower Garden, Little Zoo, River Deck, dan masih banyak lagi.

Harga Tiket Masuk: Rp 15.000 (Weekday), Rp 20.000 (Weekend)

Jam Operasional: Senin-Kamis: 08.00-21.00 WIB, Sabtu-Minggu: 07.00-22.00 WIB

Lokasi: Jl. Kenangan, Pandowoharjo, Kecamatan Sleman, Kabupaten Sleman

Merapi Park

Harga tiket masuk merapi park jogja

Merapi Park merupakan wisata Jogja terhits saat ini yang dilengkapi banyak spot foto Instagramable dengan latar replika ikon terkenal dunia bernama The World Landmark. Selain spot foto, ada juga atraksi dan wahana seru, seperti Cats House & Rabbit Town, Jemparingan, Cowboy Village, sampai Kids Waterpark.

Kamu bisa nikmati semua wahana seru dan spot foto menarik tersebut di Merapi Park dengan beli tiketnya yang paling murah di Goersapp! Kalau beruntung, kamu bisa dapat harga diskon, lho!

Harga Tiket Masuk: Rp 35.000

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 09.00-17.00 WIB

Lokasi: Jl. Kaliurang KM 22,5, Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman

Dino Park

Harga tiket masuk dino park jogja

Dino Park merupakan tempat wisata yang masih menjadi bagian dari Merapi Park. Tempat ini mengusung konsep wisata edukasi dinosaurus yang pasti disukai anak-anak. Di sini kamu bisa lihat robot dinosaurus dan berfoto di spot yang Instagramable. Yuk, beli tiket Dino Park sekarang juga! Jangan lupa cek blog atau sosmed Goers untuk dapatkan voucher potongan harga!

Harga Tiket Masuk: Rp 15.000-Rp 35.000 (untuk 4 tempat)

Jam Operasional: Senin-Jumat: 09.00-17.00 WIB, Sabtu-Minggu: 08.30-17.00 WIB

Lokasi: Jl. Museum Gn. Merapi, Hargobinangun, Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman

HEHA Ocean View

harga tiket masuk HEHA Ocean View

HEHA Ocean View merupakan tempat wisata Jogja yang letaknya di tebing pantai. Oleh karena itu, tempat ini menawarkan pemandangan laut selatan yang luas dan jelas dari atas tebing. Di tempat ini juga menyediakan spot foto Instagramable dengan latar pemandangan laut selatan.

Harga Tiket Masuk: Rp 10.000-Rp 30.000

Jam Operasional: Senin-Jumat: 09.00-21.00 WIB, Sabtu-Minggu: 08.00-21.00 WIB

Lokasi: Bolang, Girikarto, Kecamatan Panggang, Kabupaten Gunung Kidul

Wisata Jogja Sambil Berburu Kuliner

Kopi Klotok

Alamat Kopi Klotok enak di Jogja

Warung Kopi Klotok mengusung konsep warung sederhana dengan bangunan yang tradisional. Menu yang tersedia di sini juga seperti masakan rumahan dan kamu bisa mengambil langsung makanan yang diinginkan. Nggak hanya punya konsep dan menu yang unik, di sini juga ada sawah hijau yang jadi spot foto bagus.

Harga Tiket Masuk: –

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 07.00-21.30 WIB

Lokasi: Jl. Kaliurang KM 16, Area Sawah, Pakembinangun, Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman

Tempo Gelato

wisata cafe hits jogja tempo gelato

Selain Kopi Klotok, wisata Jogja berbau kuliner lain yang harus dikunjungi adalah Tempo Gelato! Di Jogja sendiri, Tempo Gelato sudah ada tiga outlet, yaitu di Prawirotaman, Tamansiswa, dan Kaliurang. 

Di sini, kamu bisa nikmati gelato dan sorbet yang rasanya unik-unik dan pastinya enak banget. Nggak hanya itu aja, Tempo Gelato juga biasanya punya interior yang cantik dan vintage, cocok untuk foto-foto!

Harga Tiket Masuk: –

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 09.00-22.30 WIB

Lokasi:

  • Jl. Prawirotaman No. 38B, Brontokusuman, Kecamatan Mergangsan, Kota Yogyakarta
  • Wirogunan, Mergangsan, Kota Yogyakarta
  • Jl. Kaliurang KM 5 No. 98, Sinduadi, Mlati, Kabupaten Sleman

Kesuma Restaurant

Kusuma restaurant review

Kesuma Restaurant adalah rumah makan yang kental dengan nuansa budayanya. Di restoran ini menyajikan masakan rumahan dengan porsi yang melimpah. Kesuma Restaurant juga memiliki keunikan berupa kesederhanaan yang akan memberikan kenyamanan layaknya sebuah rumah bagi para pelanggan.

Harga Tiket Masuk: –

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 06.00-22.00 WIB

Lokasi: Jl. Sartono No. 829, Mantrirejon, Kecamatan Mantrirejon, Kota Yogyakarta

The Sawah Jogja

The sawah Jogja

The Sawah merupakan tempat makan yang punya interiornya cantik dan makanannya yang enak. Namun, kamu perlu catat nih kalau restoran ini tidak buka setiap hari. Jadi, restoran akan dibuka ketika sudah terisi oleh tamu yang sudah melakukan reservasi sebelumnya.

Harga Tiket Masuk: –

Jam Operasional: Harus reservasi lebih dulu

Lokasi: Kampung Sekarpetak No. 1, Kecamatan Kasihan, Kabupaten Bantul

Gudeg Yu Djum Pusat

Gudeg legendaris Yu Djum

Liburan ke Jogja nggak lengkap rasanya kalau nggak mencicipi Gudeg Yu Djum yang legendaris. Jadi wisata Jogja terhits, Gudeg Yu Djum sudah memiliki banyak cabang di Jogja. Kalau kamu berkunjung ke Gudeg Yu Djum Pusat, kamu bisa melihat langsung dapur restoran ini, lho!

Harga Tiket Masuk: –

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 05.00-19.00 WIB

Lokasi: Jl. Kaliurang KM 4,5 CT III/22 Karangasem, Mbarek, Sleman

The House of Raminten

The House of Raminten

The House Raminten, merupakan restoran dengan konsep yang unik. Karena, di sini kamu bisa menikmati kuliner Jawa yang enak banget sambil merasakan nuansa seni dan budaya. The House of Raminten menawarkan menu masakan khas angkringan dengan harga yang terjangkau.

Harga Tiket Masuk: –

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 09.00-24.00 WIB

Lokasi: Jl. Faridan M Noto No. 7, Kotabaru, Kecamatan Gondokusuman, Kota Yogyakarta

Noe Coffee & Kitchen

Neo Coffe review

Noe Coffee bisa jadi pilihan kamu kalau ingin punya tempat nongkrong asik di Jogja. Kafe yang satu ini memiliki desain interior serba warna coklat yang menimbulkan kesan hangat dan homey. Selain memiliki menu yang beragam dengan harga terjangkau, Noe Coffee & Kitchen juga menyediakan WiFi yang kencang sehingga bisa dijadikan tempat nugas oleh mahasiswa.

Harga Tiket Masuk: –

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 09.00-02.00 WIB

Lokasi: Jl. Wahidin Sudirohusodo No. 68, Yogyakarta

Nah, itu dia rekomendasi tempat wisata Jogja yang terbaik dan paling hits saat ini. Udah merencanakan mau pergi ke tempat mana aja nih?

Temukan experience baru dengan penawaran harga tiket wisata terbaik dan rekomendasi tempat menarik lainnya di Instagram @goersapp dan aplikasi Goers.  Jangan lupa di follow IG Goers dan segera download app-nya ya!

Ingin event dan tempat wisata mu muncul di blog, social media dan aplikasi Goers? Serta mendapat jangkauan luas karena diakses banyak orang dengan sistem tiket online tervalidasi yang dihadirkan oleh Goers ?

Menarik Bukan ? Dapatkan semua itu dan penawaran menarik lainnya Goersapp.

Write A Comment